Tampilkan postingan dengan label Technologi. Tampilkan semua postingan

Amerika Ciptakan Sebuah Robot Ubur-ubur untuk Kegiatan Militer

Para Insinyur dari Virginia Tech College of Engineering baru saja menciptakan sebuah robot yang menarik. Robot tersebut merupakan sebuah robot autonomus yang berbentuk seekor ubur-ubur.
Proyek ini pun merupakan sebuah riset yang didanai oleh US Navy dan telah berjalan selama 6 tahun. Nantinya, robot ini pun dapat digunakan sebagai sarana untuk mengamati kondisi di lautan. Robot ini pun memiliki bentuk yang mirip dengan ubur-ubur dan bahkan gerakannya pun mirip.
Penelitian mengenai robot ini pun sudah berjalan cukup lama. Versi pertama robot yang disebut Robojelly ini diperkenalkan pertama kali pada tahun lalu. Selanjutnya, mereka memperkenalkan versi kedua yang disebut Cryo. Robot Cryo ini pun memiliki selimut waterproof yang menghubungkan delapan lengan yang bisa digerakkan.
Para peneliti tersebut pun masih akan terus melanjutkan pengembangan robot ini. Baik dari desain ataupun kemampuannya. Saat ini, robot ubur-ubur ini mampu bertahan selama empat jam. Dengan waktu masih 3 tahun lagi, pengembangan robot ini pun masih sangat memungkinkan.
Read more

Google kini Punya Dua Robot Baru yang Bisa Joget Gangnam Style

Google tidak hanya tertarik untuk mengakuisisi perusahaan lain. Mereka juga ternyata baru saja membeli robot canggih yang bisa menirukan gerakan manusia. Bahkan robot tersebut juga bisa berjoget ala Gangnam Style.
Robot bernama Hubo Two tersebut dibeli oleh Google seharga 40 juta USD. Robot ini pun mampu menirukan gerakan manusia dengan menggunakan kamera sebagai pendeteksi gerakan. Terdapat dua unit robot yang dibeli oleh Google. Total Google menghabiskan dana sebesar 80 juta USD untuk kedua robot tersebut.
Hubo Two merupakan robot yang mempunyai fleksibilitas tinggi. Bahkan robot ini memiliki tangan yang bisa menirukan gerakan tali laso pada tarian Gangnam Style.
Read more

Ini Nih Robot Mirip Burung yang Mampu Terbang dengan Kepakan Sayap Bernama Robo Raven

Dunia penuh robot sepertinya semakin dekat. Setelah sebelumnya ada robot dengan bentuk mirip kucing, kini sebuah robot lain mirip binatang kembali diperkenalkan. Robot tersebut bernama Robo Raven yang mempunyai struktur tubuh mirip burung.
Kemiripan robot ini dengan burung terletak pada kemampuannya untuk mengepakkan sayap. Robot ini dilengkapi dengan dua motor sinkron yang bertugas untuk mengepakkan sayap. Dengan adanya motor, baterai serta aktuator, tentunya robot ini mempunyai bobot yang cukup berat dan menjadi masalah jika dipakai terbang. Namun para peneliti tersebut menemukan solusinya.
Robot yang dikembangkan oleh tim peneliti dari University of Maryland, Amerika Serikat ini pun mempunyai bobot yang ringan dengan memanfaatkan teknologi printing 3D. Dengan teknologi tersebut, bodi robot bisa dibuat lebih ringan dengan bahan dari polimer.
Menariknya, robot ini tidak hanya memiliki kemampuan terbang. Bahkan robot canggih ini juga bisa melakukan manuver-manuver seperti yang dilakukan oleh burung. Terlebih dari kejauhan, robot ini tampak seperti burung biasa.
Read more

Tablet Android Jelly Bean Toshiba AT7-A Bocor di Internet dengan Prosesor Quad Core 1.6GHz

Sebuah tablet dari Toshiba dengan nomor model AT7-A baru saja muncul dalam sebuah tes benchmark. Tablet tersebut pun dikatakan memakai OS Android Jelly Bean 4.2.2 dengan prosesor quad core berkecepatan 1.6GHz plus GPU ARM Mali-400.
Selain itu, tablet ini juga kemungkinan akan datang dengan layar berukuran 7 inci. Selanjutnya, layar tersebut bakal hadir dengan resolusi 1024 x 600 piksel. Pihak Toshiba pun belum mengungkapkan informasi apapun terkait tablet miliknya ini.
Toshiba sendiri baru saja memperkenalkan tiga tablet terbarunya sekaligus. Tiga tablet tersebut adalah Toshiba Excite Pur, Pro dan Write. Namun tiga tablet tersebut hadir dengan layar berukuran 10.1 inci dengan prosesor Tegra.
Read more

Google akan Menghentikan Layanan Latitude pada 9 Agustus

Perusahaan search engine terbesar dunia, Google sebentar lagi akan secara resmi menutup salah satu layanan miliknya. Layanan yang akan ditutup tersebut adalah Google Latitude yang merupakan sebuah aplikasi sharing lokasi.
Penutupan tersebut dilakukan setelah perusahaan yang berbasis di Mountain View melakukan perubahan besar-besaran pada Google Maps. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki popularitas yang sangat rendah. Tingkat pemakaian Google Latitude jauh di bawah aplikasi lainnya seperti Foursquare ataupun Facebook. Tak hanya itu, Latitude juga kalah populer dibandingkan layanan sharing lokasi yang dipunyai oleh Google+.
Google Latitude sendiri adalah sebuah aplikasi sharing lokasi yang terintegrasi pada GOogle Maps. Fitur ini memungkinkan untuk tracking lokasi secara otomatis, cek in di sebuah tempat secara otomatis ataupun juga bisa diset secara manual.
Dalam update Google Maps terbaru di Android, fitur ini sudah tidak ditemukan lagi. Selian itu, pihak GOogle juga telah menghapus keberadaan aplikasi Google Latitude yang ada di iOS serta telah resmi memensiunkan API Latitude. Jadi aplikasi pihak ketiga yang menggunakan API tersebut akan tidak bisa bekerja, kecuali menggunakan sharing lokasi milik Google+.
Read more

Aplikasi Instagram untuk iOS kini Bisa Memotret dalam Mode Lanscape

Pengguna Instagram di platform iOS kini bisa mendapatkan beberapa fitur baru melalui update yang diberikan oleh Instagram. Update baru tersebut pun dilengkapi dengan beberapa fitur dan salah satunya adalah memungkinkan untuk memotret dalam mode lanscape.
Mode lanscape ini pun bisa digunakan baik untuk mengambil foto ataupun video. Dengan begitu, pengguna Instagram di iOS bisa sesuka hati memilih mode pengambilan gambar atau video, bisa dengan kondisi vertikal ataupun horizontal.
Selain itu, fitur lain juga diberikan oleh Instagram dalam update itu. Di antaranya adalah Cinema Stabiliation untuk kamera depan. Dengan fitur ini, pengguna smartphone bisa mengambil gambar berkualitas lebih baik dengan kamera bagian depan.
Update ini pun kini bisa diunduh secara langsung di App Store dengan ukuran file sebesar 14.5 MB. Untuk menggunakan aplikasi ini, pengguna harus menjalankan iOS 5.0 atau versi di atasnya. Namun, bagi pengguna Android, harus sabar menunggu ya.
Read more

MIcrosoft Luncurkan Sertifikasi Hardware Requirement untuk Windows 8.1

ihak Microsoft beberapa waktu lalu telah menyediakan Windows 8.1 Preview yang bisa diunduh secara gratis. Dan pada bulan Agustus nanti, pihak Microsoft pun berencana akan mulai mengirimkan OS tersebut kepada para produsen notebook dan tablet.
Kini sebelum langkah yang kedua itu dilakukan, perusahaan yang berbasis di Redmond itu pun baru saja meluncurkan sertifikasi hardware requirement untuk Windows 8.1. Sertifikasi tersebut diumumkan oleh Microsoft pada acara Worldwide Partner Conference dan meliputi beberapa hardware seperti Bluetooth, WiFi, webcam 720p serta peralatan audio.
Sertifikasi tersebut pun memungkinkan adanya fitur Windows 8.1 seperti Miracast Wireless display, internet sharing, NFC, WiFi Direct print serta autentifikasi biometrik. Namun sertfikasi tersebut dimaksudkan untuk perangkat yang ada pada tahun 2014 dan 2015. Jadi kita tidak akan menemukannya dalam waktu dekat.
Read more

BlackBerry Berikan Potongan Harga Besar-besaran untuk Handphone BlackBerry Z10

Tak butuh waktu lama bagi BlackBerry untuk memberikan potongan harga yang cukup besar untuk handphone BlackBerry Z10. Bahkan potongan harga yang diberikan mencapai prosentase 75 persen. Terbilang hanya butuh waktu 4 bulan bagi BlackBerry untuk memberikan potongan harga yang besar tersebut.
Sayangngnya, kebijakan ini hanya berlaku di Amerika Serikat. Para konsumen di negeri Paman Sam tersebut pun kini bisa membeli BlackBerry Z10 dengan harga sebesar 99 USD melalui operator telepon Verizon dan AT&T dengan durasi kontrak 2 tahun. Pilihan lainnya, konsumen juga bisa mendapatkan harga lebih murah, sebesar 49 USD juga dengan kontrak di Amazon atau Best Buy.
Namun kebijakan ini tidak berlaku untuk penjualan off kontrak atau SIM free. Harga BlackBerry Z10 tanpa kontrak di Amerika serikat masih dipatok dengan harga sebesar 700 USD. Dan sepertinya di Indonesia juga masih tetap dipatok dengan harga yang tinggi tersebut.
Read more

Acer Tengah Persiapkan Tablet Beresolusi layar WQHD Dengan CPU Tegra 4?

Setelah lama tak terdengar, Acer kabarnya diam-diam tengah serius mengerjakan sebuah model tablet terbarunya yang menampilkan dukungan processor NVIDIA Tegra 4 dan resolusi layar yang tinggi.
Berdasarkan pemberitaan yang dilansir oleh Notebook Italia tentang hasil benchmark untuk tablet Acer terbaru dengan nomor model TA272HUL ini kabarnya memiliki dukungan processor NVIDIA Tegra 4 1.8GHz. Tak hanya itu saja, tablet Acer terbaru mendatang berbasis Android 4.2.2 tersebut juga bakal dibekali dengan dukungan resolusi layar tinggi WQHD (2560×1440 piksel) dan RAM sebesar 2GB.
Penggunaan processor quad-core ARM Cortex-A15 terbaru konon akan membuat perangkat yang ada dapat memiliki kehandalan performa yang cepat dan tinggi. Ya, begitulah paling tidak yang telah diungkapkan dalam sebuah hasil benchmark terkait dukungan model processor tersebut di Nenamark dan Passmark baru-baru ini.
Dan terlepas dari benar atau tidaknya keberadaan rumor tersebut, sayangnya masih belum diketahui info spesifik dari pihak terkait sejauh ini.
Read more

Game Ultra Street Fighter IV Resmi Diperkenalkan dengan Mode serta Karakter Baru

Para pecinta karakter Ryu ataupun Ken dalam game Street Fighter kini bisa memainkan game Street Fighter terbaru. Game terbaru yang dirilis oleh Capcom dengan judul Ultra Street Fighter IV yang merupakan kelanjutan dari Street Fighter IV.
Penambahan nama ultra pada game ini pun akan memberikan beberapa perubahan. Game ini pun akan menawarkan opsi karakter baru bagi para gamer. Beberapa karakter baru tersebut di antaranya adalah Poison, Hugo, Elena, Rolento serta beberapa karakter rahasia lainnya.
Selain itu, Capcom juga menghadirkan arena pertandingan yang baru, seperti Pitstop 109, Cosmic Elevator ataupun Half Pipe. Penambahan fitur serta karakter baru tersebut pun kini tersedia dalam bentuk downloadable content (DLC) seharga 15 USD bagi para pemilik game Street Fighter IV atau edisi Arcade. Selain itu, game Ultra Street Fighter juga dijual secara tersendiri dengan harga sebesar 40 USD.
Read more

Brand Handphone India kini Mulai Pertimbangkan untuk Merakit Handphone Sendiri

Para perusahaan pembuat handphone asal India kini tengah mempertimbangkan untuk merakit handphone di tanah air dan tak lagi menggunakan jasa Cina. Hal tersebut terjadi karena nilai Rupee yang semakin tinggi dan mengakibatkan harga-harga mengalami peningkatan.
Salah satu perusahaan yang tengah mempertimbangkan kebijakan tersebut adalah Maxx Mobile dan Intex. Dikutip dari ZDNet, penurunan nilai Rupee mengakibatkan harga produk handphone di India mengalami peningkatan dari 6 hingga 12 persen pada bulan Juli.
Oleh karena itu, kedua perusahaan tersebut pun memutuskan untuk membangun pabrik perakitan di Uttaranchal dan Himachal Pradesh. GM Intex, Sanjay Kumar mengatakan bahwa pihaknya siap menggelontorkan uang senilai 16.6 juta USD untuk membangun dua line perakitan dalam kurun 4 bulan.
Selain itu, usaha ini juga akan mengurangi jumlah pajak yang harus ditanggung oleh para pengusaha. Pemerintah India mewajibkan nilai pajak sebesar 7 persen untuk barang-barang impor dengan nilai di atas 33 USD. Padahal untuk produk dalam negeri, pajak yang harus dibayarkan hanya 1 persen
Read more

Microsoft Dikabarkan tengah Kembangkan Smartwatch dengan OS Windows 8 dan Menggunakan Alumunium Transparan

Microsoft dilaporkan tengah mengembangkan sebuah smartwatch yang menggunakan OS Windows 8. Bahkan proyek smartwatch tersebut kini dikabarkan telah menghasilkan beberapa prototype.
Sebuah kabar yang dilansir dari Softpedia mengungkapkan bahwa smartwatch tersebut akan dilengkapi dengan layar berukuran 1.5 inci. Sumber yang sama pun mengatakan bahwa smartwatch tersebut tengah diuji oleh beberapa perusahaan sekaligus dan siap dipublikasikan pada 2014.
Selanjutnya, jam tangan pintar tersebut dikatakan akan hadir dengan beberapa pilihan warna, yakni biru, merah, kuning, hitam, putih serta abu-abu. Tak hanya itu, jam tangan Windows 8 itu akan didesan dengan alumunium tipe baru yang disebut Oxynitride Alumunium. Alumunium ini pun dikatakan memiliki tranparansi 80 persen dan 4 kali lebih keras dibandingkan kaca.
Fitur lainnya yang bakal dipunyai jam tangan tersebut adalah dukungan SkyDrive. Jam tangan tersebut pun dilaporkan bakal memiliki konektivitas 4G LTE dan akan kompatibel dengan Windows Phone.
Read more

HTC Dilaporkan tengah Kerjakan Phablet One Max dengan Layar Berukuran 6 Inci

Tablet dengan dengan layar yang ekstrem nampaknya bakal menjadi tren pada tahun mendatang. Hal ini merujuk pada keberadaan phablet-phablet baru yang menawarkan layar berukuran di atas 6 inci.
Yang terbaru adalah HTC yang dikabarkan tengah mengerjakan phablet 6 inci yang diberi nama One Max. Keberadaan phablet tersebut pun diharapkan bakal memberikan kompetitor serius bagi Galaxy Note, seperti halnya HTC One yang menjadi kompetitor serius untuk Galaxy S4.
Tidak tanggung-tanggung, phablet HTC One Max tersebut pun hadir dengan spesifikasi yang canggih dengan layar full HD. Di bagian dalamnya, phablet ini dirumorkan bakal hadir dengan prosesor quad core Snapdragon 800 dengan kecepatan 2.3GHz.
Selanjutnya, HTC One Max ini juga dikabarkan memiliki RAM berkapasitas 2GB dengan opsi memori internal 32GB dan 64GB. Sementara itu pada bagian belakang terdapat baterai berkapasitas 3200 mAh. Namun belum jelas mengenai keberadaan pen sebagai alat bantu input pada phablet yang satu ini.
Read more

Pemerintah Berencana untuk Naikkan Harga SIM Card hingga 5000 Persen

ak hanya bahan bakar minyak dan sembako yang mengalami kenaikan harga di Indonesia. Kartu SIM untuk handphone pun dikabarkan bakal mengalami kenaikan. Tak tanggung-tanggung, pemerintah bakal menaikkan harga SIM card hingga 5000 persen. Dengan begitu, harga SIM card yang kini bisa diperoleh dengan banderol 2 ribu rupiah akan meningkat menjadi 100 ribu rupiah.
Rencana tersebut dilakukan terkait tingginya churn rate di Indonesia. Churn rate sendiri merupakan angka yang menunjukkan pelanggan non aktif atau nomor hangus. Saat ini tercatat terdapat 20 persen churn rate di tanah air. Jumlah tersebut pun cukup tinggi dibandingkan dengan negara di Asia lainnya.
Selain itu, dengan menaikkan harga SIM card, BRTI ingin menekan trafik sambungan langsung internasional (SLI) ilegal yang dilakukan melalui VoIP. Dalam catatannya, BRTI mengatakan bahwa akibat SLI ilegal tersebut pendapatan telekomunikasi hilang sebesar 770.8 miliar dengan potensi pemasukan negara sebesar 206.19 miliar.
Namun kebijakan tersebut masih berupa wacana. Pihak Kominfo pun mengatakan bahwa saat ini harga sebuah SIM card memang terlalu murah. Oleh karena itu pemerintah melalui draft revisi Rancangan Peraturan Menteri (RPM)Registrasi Pelanggan Jasa Telekomunikasi No. 23 tahun 2005 ingin mengkaji ulang tentang hal tersebut.
Read more

Nokia Lumia 520 kini Menjadi Raja Windows Phone

andphone dengan harga mahal tidak selalu menjadi yang terpopuler. Faktanya, handphone yang ditujukan untuk kelas menengah pun bisa menjadi yang terpopuler. Hal inilah yang terjadi pada handphone Nokia Lumia 520.
Menurut data terbaru dari perusahaan iklan Windows Phone AdDuplex, Lumia 520 kini menjadi handphone Windows Phone terpopuler dunia. Popularitas handphone ini pun mengalahkan Lumia 920 ataupun Lumia 820 yang memiliki banderol dan spesifikasi lebih tinggi.
Menutur data tersebut, Lumia 520 memiliki prosentase sebesar 13.3 persen. Sementara itu di posisi kedua adalah Lumia 920 dengan prosentase 11.8 persen dan Lumia 620 sebesar 9.6 persen.
Secara keseluruhan, Nokia juga menjadi raja di Windows Phone dengan share market mencapai angka 85 persen. Sementara itu di tempat kedua adalah HTC dan disusul oleh Samsung.
Read more